Friday 16 November 2018

Asal Mula Meme : " Tidak Semudah Itu Ferguso "



Assalamualaikum wr. wb
Selamat pagi , siang , dan malam untuk kita semuanya

Jumpa lagi dengan blog Cyber Empires, semoga kawan - kawan tetap setia berkunjung di blog ane :D

Akhir - akhir ini di jejaring media sosial sedang ramai beberapa "meme" yang kreatif, lucu dan menghibur. Salah satu meme tersebut adalah gambar seekor kucing yang bernama tom yang sedang membungkukkan badannya sembari tersenyum jahat dengan caption pada gambar tersebut yaitu menceritakan suatu kegiatan yang mudah dilakukan, namun ada sesuatu hal yang menghalangi untuk melakukan kegiatan tersebut. Sekilas tidak ada yang unik dari gambar meme tersebut, namun pada caption meme nya tertulis dengan menggunakan bahasa latin yakni "ferguso" sehingga hal tersebut yang membuat meme tersebut menjadi unik dan viral di media sosial.

Namun, dibalik keunikan meme tersebut, tahukah kamu asal usul penggunaan nama "ferguso" yang digunakan pada meme tersebut?

Asal Mula


Menurut penelurusan cyber empires di beberapa referensi serta beberapa media sosial ternyata asal mula kata "ferguso" berasal dari film telenovia era tahun 1990an. Film ini menceritakan tentang seorang wanita miskin polos yang bernama marimar yang jatuh cinta kepada putra konglomerat yang bernama sergio namun cinta mereka tidak diretui oleh ibu tiri dari sergio yang bernama angelica sehingga terjadi konflik antara sergio dengan ibu tirinya. Uniknya, marimar memiliki seekor anjing peliharaan yang setia menemani nya disaat duka dan duka. Anjing tersebut diberi nama fulgoso. Sekilas tidak ada hubungan antara kata "ferguso" dengan "fulgoso", namun dikarenakan penggunaan kata "fulgoso" yang sedikit lebih rumit dan dengan keahlian bahasa yang dimiliki oleh pemuda - pemudi indonesia sehingga penggunaan kata "fulgoso" di ubah menjadi "ferguso"

Awal Muncul


  1. Meme ini awalnya muncul di media sosial twitter bernama @mahasiswakupu2 pada tanggal 23 Oktober 2018 pukul 13.29. Postingan twitter tersebut membahas tentang seseorang yang meminta tugas kuliah kepada temannya namun temannya tidak memberikan tugas tersebut secara gratis.
  2. Kemudian potingan twitter tersebut di screenshoot oleh akun facebook bernama Livia Vii pada tanggal 26 Oktober 2018 pukul 08.39
  3. Keesokan harinya, pada tanggal 27 Oktober 2018 pukul 11.00 pengguna akun facebook bernama Takoyaki membuat sebuah meme "ferguso" yang menceritakan tentang seseorang yang minta digambarkan sesuatu secara gratis, namun si pembuat gambar sengaja untuk menunda nunda pembuatan gambar tersebut sebagai bentuk rasa kesal .Postingan facebook hanya bersifat friend only (dibagikan hanya kepada teman).

  4. Postingan publik pertama kali dibuat oleh akun facebook bernama Jukey pada tanggal 27 Oktober 2018 pukul 18.24. Postingan tersebut menceritakan tentang seseorang yang malas untuk mengerjakan pekerjaan yang lama dan membuatnya memunculkan ide untuk melakukan pekerjaan yang baru namun dengan pekerjaan yang baru tersebut membuatnya lebih malas lagi untuk menyelesaikannya.


Kini, meme "ferguso" banyak mengalami perkembangan sehingga variasi meme tersebut begitu beragam, mulai dari penggunaan kata "ferguso" dalam meme tersebut diganti dengan kata yang bervariasi yakni : Marimar, Perfecta, Sergio, Angelica, Antonio, Gusvio, Natalia, Monica, dll yang merupakan nama latino yang akrab di telinga pendengar telenovia serta mengubah karakter tom dengan karakter gambar lain seperti jerry, ataupun tokoh terkenal lain sehingga membuat meme ini berkembang dengan pesat.

Bagi kamu yang ingin membuat meme "tidak semudah itu ferguso" dengan tampilan yang berbeda, cyber empires mempunyai gambar dasar yang bisa kamu edit sesuai dengan kreatifitas yang kamu miliki.



Jadi, apakah kamu ingin membagikan artikel ini ke teman - teman kamu?? Jawab di kolom komentar ya ^_^


11 komentar

Hahaha..
Lucu liat meme nya..
Thx,bang
Jadi tau asal muasal dari meme tsb

hehehehe................... tom and jerry

Sekarang lagi viral2nya kata2 itu, mantab2 bg 😂

Hahahhaha... Tak kirain dari Ferguso yang di dunia sepak bola itu.

Ohh jadi gitu toh sejarahnya. Sekarang ane paham hoho

Wowwwww.. Akuh baru tauu loh.. Nice gan..

kreatif sekali agan ini :)
makasi yaa ahirnya saya tau asal muasal kata2 yang lagi viral ini.

This comment has been removed by the author.

Sangat menginspirasi artikelnya selalu berkelas, semoga kedepanya saya bisa lebih baik dalam membuat artikel.
Kunjungi Juga Ensikology


EmoticonEmoticon