Tuesday, 16 January 2018

Cara Membuat Akun Official Line di Aplikasi Line Dengan Mudah dan GRATIS



Assalamualaikum sahabat ku sekalian :D
Selamat pagi , siang , dan malam semuanya


Nah di tahun 2018 ini, ane awali dengan postingan yang mungkin bermanfaat untuk kita semua :v (Kalau tidak bermanfaat mohon maaf ya :v)

Pada zaman sekarang ini, banyak orang yang pengen semuanya serba instant baik dalam hal kebutuhan primer maupun sekunder. Hal ini dimanfaatkan oleh sebagian orang dengan membuat beberapa jasa pengirimian barang di internet sehingga para konsumen tidak perlu lagi ke toko untuk membeli barang yang mereka inginkan.
Namun, pada era sekarang ini, sudah semakin banyak orang yang membuat jasa pengiriman barang maupun jasa - jasa lainnya di internet sehingga persaingan pun tidak bisa terhindari.

Buat kamu yang baru membuka jasa pengiriman barang ataupun toko online seperti Online Shop tentu akan membutuhkan waktu agar jasa yang kamu buat di Internet tersebut bisa dikenal oleh seluruh orang. Kamu akan melakukan berbagai macam promosi baik ke teman - teman sekitar maupun ke dunia maya sekalipun.

Nah pada kesempatan ini, ane akan memberi tahu cara agar kamu bisa mempromosikan jasa kamu tersebut dengan mudah dan cepat. Yapzz salah satu caranya adalah dengan membuat akun Official Line .

Official Akun Line (OA Line) merupakan fitur yang diciptakan untuk mempromosikan segala sesuatu yang bermanfaat bagi pengguna Line. Official Akun Line ini sama seperti Fanspage di Facebook.
Menariknya Official Akun Line ini tidak seperti akun Line biasa. Dari segi tampilan tentu terdapat perbedaan yang mencolok antara Official Line dengan Line biasa.


Nah bagi kamu yang memiliki hobi, atau mempunyai bisnis namun bingung untuk memperluas bisnis kamu tersebut, atau juga kamu mempunya komunitas namun bingung untuk berkomunikasi antar sesama anggota,
maka dengan akun Official Line ini kamu akan menjadi lebih mudah dalam melakukan promosi baik itu promosi bisnis maupun promosi komunitas yang sedang kamu ikuti.
Dan ada satu hal dari Official Line ini yaitu dalam pembuatan Official Line tidak dikenakan biaya melainkan GRATIS
Keren bukan ?? :D :D

Bagi yang penasaran dengan aplikasi tersebut , Kamu bisa mencarinya serta mengunduhnya di Play Store dengan nama Line@

Nah, setelah sobat mengunduh aplikasi tersebut, maka sobat bisa langsung menginstall aplikasi tersebut di handphone sobat
Setelah sobat install dan sobat buka aplikasi nya maka akan terlihat tampilan gambar di bawah ini :

Pada tampilan ini, sobat langsung saja menggeser tampilan nya ke kanan sehingga muncul gambar dibawah ini :



Sobat bisa langsung klik Mulai Line@ dan setelah itu akan langsung diarahkan ke gambar dibawah ini :


Pada tampilan ini, ada 2 menu yang bakal ane jelasin satu persatu :
  • Mulai dengan Line : Pada menu ini, sobat bisa langsung daftar ke aplikasi Line@ dengan menggunakan akun Line yang sobat miliki. Jadi akun Line dan akun Line@ sobat saling terhubung satu sama lain.
  • Masuk dengan Akun Lain : Pada menu ini, sobat bisa daftar dengan menggunakan akun lain jika sobat memiliki dua akun line.
(Pada kesempatan ini ane memilih opsi yang pertama :v)
Nah setelah sobat mengklik menu yang pertama maka akan muncul tampilan gambar di bawah ini :


Pada tampilan ini sobat diminta untuk mengizinkan aplikasi Line@ untuk mengakses info serta data data lain yang ada di akun Line sobat. Klik Izinkan. maka akan langsung ke tampilan gambar di bawah ini :

pada bagian ini, sobat akan disuruh mengisi beberapa data seputar akun Official Line yang ingin sobat buat, diantaranya :
  • Nama Tampilan : Isi dengan nama Official Line yang ingin sobat buat
  • Foto : Masukkan foto yang berhubungan dengan Official Line sobat
  • Bisnis Utama : Pilih sesuai dengan kebutuhan sobat. ada beberapa pilihan di bagian sub menu Bisnis Utama, yaitu sebagai berikut :

 

 
  • Rincian Bisnis : Pilih rincian bisnis yang ingin anda kelola. ada beberapa pilihan di bagian sub menu ini , yaitu sebagai berikut :
 


Setelah sobat mengatur semuanya maka akan muncul lah tampilan seperti dibawah ini:



Pada tampilan ini klik Daftar dan Centang beberapa syarat kemudian klik Berikutnya untuk melanjutkan proses selanjutnya



Dan tadaaa,,, akun Official Line anda sudah tersedia :D. Anda bisa melewati Tutorial yang ada dengan klik Lewati.

Setelah semua selesai , secara otomatis anda sudah mempunyai akun Official Line di Aplikasi Line :D




Disini ane akan menjelaskan beberapa menu di Official Line temen - temen ,
  • Teman   : Pada menu ini anda bisa membagi link/URL Official Line anda ke teman - teman line anda.
  • Obrolan : Pada menu ini anda akan melihat siapa - siapa saja yang menghubungi akun Official Line anda
  • Kelola  : Pada menu ini anda bisa mengelola akun anda baik merubah nama Official Line, merubah pesan status, merubah Mode Balas, maupun merubah Pesan Pembuka.

Untuk merubah Pesan Pembuka, klik pengaturan pada menu Kelola, kemudian klik Profil Saya, maka akan muncul tampilan dibawah ini : 



Untuk mengubah Pesan Pembuka, Klik Pesan Pembuka. Ketikkan lah kata - kata pembuka yang ingin anda buat. setelah selesai klik Kirim. Jangan lupa klik tombol Selesai di pojok kanan untuk menyimpan Pesan Pembuka nya  ^_^
Untuk menghapus Pesan Pembuka bawaan Official Line , tahan pesan tersebut dan klik Hapus .


Untuk membuktikan bahwasanya akun Official Line anda benar - benar aktif, minta teman anda untuk menambahkan akun Official Line anda dengan mengklik URL yang telah anda berikan. Maka tampilan nya akan seperti dibawah ini :



Untuk tutorial lainnya, bakal ane share di blog ini secepatnya ya :D

Jangan lupa add Official Akun akunLine Cyber Empires ya dengan klik tautan dibawah ini :



Semoga bermanfaat ya ^_^

13 komentar

wah makasih banget gan, sangat membantu :D

Terimakasih gan
udah muter muter nyari
cuma ini yang trusted

Enjay Mekel tarigan

Cocok nih mau bikin ah buat halaman official intip pagi ane. Makasih gan...

Bermanfaat nih Teuku Ahmad Andika, keep writing!

Sebelumnya kukira cuma akun-akun artis aja yang bisa bikin official, ternyata semua orang bisa yaa hehe..

Saya sendiri ga pakai line sih, tapi tutorialnya lengkap dan gamblang kok.. siiplaah

Infonya mantep bro, boleh dicoba nih..

wah,baru tahu saya..
semoga selalu update info terbaru ya gan...

Terimakasih infonya gan. kirain yang bisa bikin akun official itu cuma artis doang

thanks infonya gan
nice sharenya

Nah ini yang ane cari, makaish gan infonya


EmoticonEmoticon